Home Ekonomi & Bisnis Adidas Buka Butik Outlet Terbaru di Denpasar

Adidas Buka Butik Outlet Terbaru di Denpasar

Adidas Resmikan Butik Outlet Terbaru di Denpasar

DENPASAR, fokusbali.com – Perusahaan retail gaya hidup terkemuka, Kanmo Group, membuka butik adidas outlet terbaru di kota Denpasar, Bali. Butik outlet terbaru ini menyediakan rangkaian produk pendukung olahraga berkualitas premium bagi para komunitas olahraga lokal dengan harga yang terjangkau.

Selain itu, butik outlet terbaru ini menjadi pusat perbelanjaan terlengkap bagi para penggemar adidas di Bali untuk memenuhi kebutuhan dan perlengkapan guna memiliki gaya hidup aktif dan sehat.

Lee Walker, selaku Vice President of Footwear and Active di Kanmo Group mengatakan, pihaknya melihat pesatnya minat masyarakat dan turis di Bali untuk memiliki akses mudah untuk pilihan produk olahraga berkualitas.

“Ditambah, tak sedikit dari komunitas kami di Bali yang kini telah mengambil langkah positif dalam memiliki gaya hidup sehat. Butik adidas outlet menjadi solusi dari kami untuk menyediakan kebutuhan olahraga premium dan lengkap dengan harga yang terjangkau, agar pelanggan dapat tetap aktif berolahraga menggunakan produk yang tepat,” ungkapnya.

Berlokasi di Jalan Gatot Subroto Tengah, Dauh Puri Kaja, Denpasar Utara, adidas outlet menyediakan diskon hingga 50 persen untuk berbagai macam pilihan produk olahraga: dari alas kaki, sports bra, celana, jaket, dan lain-lainnya, yang tersedia untuk pria dan perempuan, anak dan juga dewasa.

BACA JUGA:   Tanggapi Aduan Masyarakat, Kelurahan Panjer Tertibkan PKL di Jalan Tukad Barito

Beroperasi dari jam 10 pagi hingga 10 malam, para pelanggan dapat mengunjungi toko yang seluas 310 m2 dan berlantai dua ini untuk melengkapi perlengkapan dan pakaian olahraga, ataupun juga memberikan buah tangan selepas pulang berwisata dari Pulau Dewata.

“Peresmian butik outlet terbaru ini mendukung strategi kami dalam mendekatkan pelanggan ke merek-merek global terfavorit untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup sehat dan aktif. Demikian, Kanmo Group akan terus melebarkan sayapnya di bidang alas kaki dan pakaian olahraga agar dapat terus menyediakan pakaian dan alat pendukung olahraga berkualitas bagi para komunitas olahraga di Bali,” pungkas Lee Walker.

Komentar